detail berita
ilustrasi (foto : Google)
CALIFORNIA - Intel bekerja sama dengan 10 vendor China dan global untuk merancang prosesor tablet Windows 8. Namun, nama vendor-vendor tersebut masih dirahasiakan.

"Anda mungkin akan melihat banyak tablet berbasis Intel di akhir tahun ini," kata Intel China Chairman Sean Maloney saat berbicara pada Intel Developer Forum di Beijing.

Maloney membuat komentar tersebut seiring Intel tengah berupaya memperluas bisnis prosesornya ke arah smartphone dan tablet. Prosesor Atom terbaru perusahaan tersebut, Z2460 atau disebut juga sebagai "Medfield", dibangun untuk smartphone dan tablet dan diklaim memberi kinerja tinggi serta hemat daya.

Prosesor Medfield akan digunakan pada ponsel cerdas K800 dari Lenovo. menurut Vice President Lenovo Wayne Chen, K800 akan mulai dijual di China pada akhir Mei tahun ini.

Intel juga mengembangkan prosesor ponsel yang lain dengan kode Clover Trail. Prosesor ini dirancang untuk tablet dan dijadwalkan tiba tahun ini. Menurut slide yang ditampilkan dalam pidato Malony, Clover Trail memiliki kecepatan proses sekira 1,8 GHz.

Diwartakan PC World, Kamis (12/4/2012), meskipun Intel lebih dikenal sebagai pembuat prosesor untuk PC, mereka tampak berambisi besar pada pasar tablet dan smartphone, terutama di China.

"Saat ini, strategi kami di China adalah menang dengan smartphone dan tablet. Kami sedang membuat kemajuan di atasnya," terang Maloney.

Produsen perangkat genggam China ZTE juga dikabarkan berencana meluncurkan smartphone menggunakan prosesor Intel. Perangkat tersebut dijadwalkan hadir pada paruh kedua tahun ini.

Selain itu Intel juga mengembangkan dua prosesor Atom untuk smartphone. Intel Atom Z2580 akan menawarkan kinerja dua kali prosesor Medfield. Kemudian Atom Z2000 dengan kecepatan 1,0 GHz diposisikan untuk pasar low-end.

Sumber

Jika Sudah Membaca di KLIK yaa :

Title Post: Intel Garap Prosesor Windows 8 Bersama 10 Vendor
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Author: HABBIL TKJ
Terimakasih sudah berkunjung di blog Habbil TKJ 1™, Jika ada kritik dan saran silahkan tinggalkan komentar.


Artikel Menarik Lainya :

Posting Komentar




Butuh Bantuan Live? Silakan Hub Saya Via Facebook !

 
. Habbil TKJ 1™: Intel Garap Prosesor Windows 8 Bersama 10 Vendor - All Rights Reserved
Template by : Citra Blog | Didukung oleh : Allah SWT | Blogger | Google